Dikala dua insan yang saling
mencintai, indah rasanya jika dapat selalu bersama dalam suka maupun duka,
dalam sebuah hubungan yang halal dan
penuh ketaatan pada-Nya. Meski tak
semudah lisan berucap, Insyaallah bisa jika bersama berniat dan berusaha dengan
sungguh – sungguh. Halangan dan ujian terasa menyakitkan hati dan pusing tujuh
keliling, namun jika tak begitu mungkin kita takkan pernah merasakan nikmatnya
ikhtiar mencari kasih nan sejati.
Kata orang, cinta itu butuh uang. Bagiku, cinta
itu butuh tuntunan Agama yang baik dan benar. Sebab uang takkan pernah
menjamin kontinuitas dan keutuhan rumah tangga dalam segala kondisi dan setiap
saat, juga tak menjamin keberkahan kehidupan rumah tangga. Jikalau beragama
dengan baik dan benar, rezeki pun Insyaallah kan di cari dan diperolehnya, dari
sumber yang halal dengan cara yang halal.
Kata orang cinta itu butuh cocok - cocokkan, bagiku cinta itu mencocokkan. Tak peduli apa, siapa dan darimana, jikalau bersama
mau saling mencinta dengan ihklas dan tulus dalam ketaatan beragama, Insyaallah
cocok, dapat saling menjaga satu sama lain dengan setia hingga berpulang
kembali pada-Nya di tempat nan indah dan bertemu kembali.
Dengan tuntunan agama yang benar - benar baik, cinta pasti takkan
mudah rapuh dan luntur. Dengan kesungguhan dalam saling mencinta dengan
keihklasan dan ketulusan, Insyaallah cinta takkan mudah berpindah ke lain hati,
Insyaallah cinta takkan mudah mendua dan
bertahan hingga ke surga-Nya kelak. Kasih.
Semoga cinta bermanfaat dan segera halal berdua... :-)
Comments
Post a Comment